Selasa, 23 November 2010

SEJARAH SMILEY

Kehadiran smiley/emoticon yang tepat dapat membantu pembaca blog untuk mengekspresikan perasaan pada komentar yang mereka tulis dengan lebih menarik. Begitupun untuk penggunaan pesan email, chat, forum, situs jejaring sosial dan layanan lainnya. Pembaca yang lain juga menjadi mudah untuk menangkap emosi penulis, mencegah kesalah pahaman yang sering terjadi saat si penulis ingin membuat joke (candaan) tapi disalah artikan sebagai penghinaan oleh pembaca yang lain.

Untuk itulah pada 19 September 1982 Scott Fahlman (Professor Ilmu Komputer di Univ. Carnegie Mellon) pada bboard (bulletin boards) CMU CS membuat pesan dengan rangkaian karakter yang menunjukkan sebuah ekspresi, sehingga tanggal tersebut menjadi awal kelahiran smiley di dunia maya. Smiley yang pertama kali hanya berupa rangkaian karakter ASCII seperti ini, :-) . Karena bentuknya jika dilihat dengan memiringkan kepala ke kiri terlihat seperti wajah yang sedang tersenyum, maka disebutlah sebagai smiley/smilie.

Setelah sekian lama tidak diketahui khalayaknya, akhirnya pesan bersejarah tersebut berhasil ditemukan oleh Jeff Baird dkk pada 10 September 2002 dari tempat backup berupa pita penyimpanan spice vax (cmu-750x) yang pernah digunakan pada antar tahun 1981-1983. Berikut ini petikannya:

19-Sep-82 11:44    Scott E  Fahlman             :-)
From: Scott E  Fahlman <Fahlman at Cmu-20c>

I propose that the following character sequence for joke markers:

:-)

Read it sideways.  Actually, it is probably more economical to mark
things that are NOT jokes, given current trends.  For this, use

:-(


Hanya dalam hitungan bulan penggunaannya telah menyebar melalui ARPANET (internet pertama kali) dan Usenet. Berbagai variasi karakter pembentuk smiley mulai berkembang dan dibuat oleh Scott dkk.

Untuk melihat keseluruhan pesan di atas, Anda bisa membaca thread "joke" di bboard yang memicu penggunaan smiley untuk yang pertama kalinya, atau bisa juga melihat seluruh isi dari bboard bulan Oktober 1982 yang berhasil di-restore dari pita penyimpanan spice vax. Baca juga kesaksian dari Scott Fahlman mengenai smiley pada halaman situsnya.

Penggunaan smiley ini sudah menyebar luas pada tahun 80-an dan menjadi budaya sosial di dunia maya. Dan sampai saat ini masih banyak dipakai, tapi dengan wujud yang berbeda-beda dan ekspresi yang semakin beraneka ragam. Bentuk smiley dari rangkaian teks sekarang banyak yang diganti dengan gambar kecil/icon, dari situlah muncul sebutan baru, yaitu emoticon (emotion icon).

Tapi, icon berbentuk bulat kuning biasanya tetap disebut sebagai smiley, lalu alternatif untuk lebih cepat dalam menampilkan emoticon digunakan juga rangkaian karakter pembentuk smiley layaknya shortcut. Rangkaian karakter pembentuk smiley ini juga termasuk dalam karya seni ASCII.

Tabel contoh smiley yang umum digunakan, beserta penjelasan arti dan rangkaian karakter pembentuknya

Smiley Keterangan
Image:smile-tpvgames.gif Smiley dengan ekspresi tersenyum biasa ditulis seperti ini, :) atau :-) atau =] atau =)
Image:confused-tpvgames.gif Smiley dengan ekspresi bingung biasanya ditulis seperti ini, :S atau =S atau :?
Image:sad-tpvgames.gif Smiley dengan ekspresi tidak suka/ tidak senang biasanya ditulis seperti ini, :( atau :-( atau =( atau :[ atau :<
Image:shocked-tpvgames.gif Smiley dengan ekspresi kaget biasanya ditulis seperti ini, :o atau =o
Image:misc-tpvgames.gif Smiley dengan lidah menjulur keluar biasanya ditulis seperti ini, :P atau =P atau XP
Image:MilesSmile.png Smiley dengan menunjukkan rangkaian gigi (Miles Smile) biasanya ditulis seperti ini, :D atau =D atau XD atau BD


Untuk mencegah perubahan karakter teks ke bentuk emoticon grafis, biasanya penulis akan membuat karakter smiley yang dibalik secara horizontal seperti ini, (-: .

Sebenarnya smiley bulat berwarna kuning ini muncul lebih dulu dibandingkan yang berupa rangkaian karakter seperti sudah dijelaskan di atas, tapi kemunculan pertama kalinya di dunia nyata bukan di dunia maya. Penciptanya adalah Harvey Ball seorang seniman komersil di Worcester, Massachusetts.

Ball mendesain gambar tersebut pada tahun 1963 untuk perusahaan asuransi State Mutual Life, yang ingin membuat kampanye internal untuk meningkatkan moral kerja para pegawainya. Ball tidak pernah mematenkan bentuk tersebut sehingga menjadi milik publik dan sering digunakan diberbagai kesempatan. Bahkan popularitasnya sampai keluar AS.

Hingga pada tahun 1971 seorang jurnalis asal Perancis bernama Franklin Loufani mematenkan logo smiley yang diberi nama "Smiley World". Dengan nama tersebut dia menjual lisensinya di Eropa. Logo tersebut sudah digunakan oleh 100 lebih negara dan 25 jenis produk barang dan jasa. Harvey Ball mendirikan perusahaan World Smile dan akhirnya mematenkan hasil karyanya dulu pada tahun 1999. Keuntungan dari penjualan lisensi akan disumbangkan untuk membiayai yayasan amal World Smile Foundation.

Anda bisa melihat di sebelah kanan terdapat sebuah gambar beranimasi, dan yang satu ini juga termasuk dalam keluarga emoticon yang diperkenalkan pertama kali di Jepang dengan nama Kaoani. Berasal dari kata kao (wajah) dan ani (animasi). Panggilan lainnya adalah puffs, anime blobs, anikaos atau anime emoticons.

Emoticon jenis ini melakukan gerakan tertentu untuk menunjukkan suatu ekspreasi seperti gerakan melompat, menari dan sebagainya. Kaoani biasanya hanya tampil berupa kepala saja, tetapi mulai banyak juga yang memiliki lengan, setengah badan atau seluruhnya. Inspirasi dalam membuat Kaoani bisa berasal dari hewan, makanan, karakter kartun, gumpalan warna-warni atau gabungan dari semuanya, seperti emoticon Onion Head yang ada di dua pragraf sebelumnya. Desain dari emoticon tersebut diambil dari salah satu jenis sayuran, yaitu bawang putih. Sejak format GIF mendukung animasi format file gambar ini yang selalu digunakan untuk membuat kaoani. Forum, jejaring sosial, blog dan IM kini menjadi lebih hidup dan meriah dengan kehadiran emoticon jenis ini.

GAMBARAN SEDERHANA CARA KERJA e-mail

Pada gambar berikut di perlihatkan cara kerja sistem e-mail secara sederhana.
E-mail akan di kirim dari komputer Ani dengan alamat e-mail ani@a.id ke rekan Ani yang bernama Beno dengan alamat e-mail beno@b.id.
Pada gambar di perlihatkan urusan proses peniriman e-mail. Langkah yang akan terjadi adalah sebagai berikut,
  1. Ani (ani@a.id) menulis e-mail-nya di komputer menggunakan perangkat lunak untuk menulis e-mail, seperti, Thunderbird atau Evolution. Pada kolom To: di masukan alamat tujuan e-mail dalam hal ini beno@b.id. Tombol “Send” di tekan untuk mengirimkan e-mail ke mesin SMTP Server milik ISP A yang bernama smtp.a.id.
  2. Setelah mesin smtp.a.id menerima e-mail dari Ani (ani@a.id) yang ditujukan kepada Beno (beno@b.id). Server smtp.a.id men-cek alamat e-mail tujuan (dalam hal ini beno@b.id). Mesin smtp.a.id membutuhkan informasi ke server mana e-mail untuk mesin b.id harus di tujukan. Untuk memperoleh informasi tersebut mesin smtp.a.id bertanya ke Name Server (NS) ns.b.id di Internet yang membawa informasi tentang domain b.id.
  3. Mesin Name Server ns.b.id memberitahukan mesin smtp.a.id, bahwa semua e-mail yang ditujukan kepada b.id harus dikirim kepada mesin smtp.b.id.
  4. Setelah memperoleh jawaban dari ns.b.id, bahwa e-mail harus dikirim ke mesin smtp.b.id, maka mesin smtp.a.id berusaha untuk menghubungi mesin smtp.b.id. Setelah mesin smtp.b.id berhasil di hubungi, mesin smtp.a.id akan mengirimkan teks e-mail dari Ani (ani@a.id) yang ditujukan kepada Beno (beno@b.id) ke mesin smtp.b.id.
  5. Beno (beno@b.id) yang sedang menjalan perangkat lunak pembaca e-mail di komputer-nya akan mengambil e-mail dari server smtp.b.id. E-mail dari Ani (ani@a.id) akan terambil dan dapat di baca secara lokal di komputer Beno (beno@b.id).
Seluruh proses pengiriman e-mail ini akan memakan waktu beberapa detik saja, termasuk untuk mencapai tujuan di belahan dunia Amerika atau Eropa. Tentunya cara di atas bukanlah satu-satunya, cara lain yang banyak digunakan untuk mengirimkan e-mail adalah menggunakan perantara Webmail. Prinsip kerja Webmail juga sama dengan apa yang di terangkan di atas, hanya saja perangkat lunak di sisi Ani berupa Web yang di akses melalui Internet.


Mekanisme Akses / Membaca e-mail yang sering digunakan

  • Menggunakan E-mail client, yang di jelaskan secara panjang lebar di atas.
  • Menggunakan Webmail, yang pada dasarnya hanya mengganti perangkat lunak e-mail client menjadi aplikasi Web yang dapat di akses melalui jaringan.


Perbedaan Webmail dan E-mail client

Webmail E-mail Client
Perangkat di komputer Web Browser Evolution, Thunderbird
E-mail di simpan di .. Web Server di Internet Harddisk di Komputer kita
E-mail di ambil dari Server? Tidak Ya
Jumlah e-mail yang disimpan Terbatas Tergantung besar harddisk
Untuk membaca membutuhkan Akses ke Internet Tidak butuh Akses Internet
Tanpa Internet? Tidak bisa bisa
Kecepatan akses Lambat Cepat sekali
Akses dari komputer lain? Bisa, melalui Internet Tidak bisa

Selasa, 09 November 2010

7 Keajaiban Dunia 2010 di sini

       
 FLOCK

Flock adalah sebuah penjelajah web yang berspesialisasi pada penyediaan fitur jaringan sosial dan fitur Web 2.0 lain pada tampilan antarmukanya. Browser ini dibuat menggunakan codebase Mozilla Firefox.
Pada tanggal 16 Juni 2008, Flock 2 yang menggunakan Mozilla Firefox 3 sebagai basisnya, diluncurkan dengan status open beta.  Flock dapat diunduh secara gratis, dan mendukung platform Microsoft Windows,
Keunikan pada web browser ini adalah fitur-fiturnya yang dibuat khusus untuk memudahkan user melakukan aktivitas blogging seperti mengupload gambar, lagu, video, tulisan, atau artikel. Flock diciptakan berdasarkan engine yang ada pada web browser firefox, maka kecepatan rendering konten webnya pun bisa diandalkan.
Flock memiliki add-on khusus untuk menulis blog pribadi, tentunya sangat membantu user mengonsep tulisannya sebelum di publikasikan. Selain itu, Flock memiliki fitur sidebar dengan berbagai macam fungsi. seperti log in langsung ke facebook, myspace, dan lainnya. Kita dapat secara langsung mengupload foto atau video melalui fitur yang tersedia. Tidak perlu takut bingung menggunakan fitur-fitur Flock. karena ketika pertama membuka Flock, anda akan diajak melihat tampilan flash cara-cara menggunakan fitur Flock.

TAMPILAN INTERNET EXPLORER

Menu-menu dalam Internet Explorer




1.Title Bar
Title bar terdapat pada bagian paling atas jendela Internet Explorer.
Title bar menampilkan informasi mengenai judul dokumen yang sedang diakses, baik dari halaman web online maupun dari file dokumen di dalam computer yang ditampilkan melalui aplikasi Internet Explorer.

2.Kontrol Window
Kontrol Window adalah tombol pengatur tampilan window yang berada di sebelah kanan title bar.
Pada control window terdapat tiga tombol kecil yang fungsinya sebagai berikut.
a.Tombol Minimize= untuk membuat jendela Internet Explorer tidak tampil tetapi tetap aktif.
b.Tombol Maximize/Restore= untuk menampilkan jendela Internet Explorer yang semula di-minimize.
c.Tombol Close= untuk menutup atau menonaktifkan jendela Internet Explorer.

3.Menu Bar
Menu bar merupakan sederetan teks yang berisi menu perintah aplikasi.
Menu bar terletak pada toolbars di bawah title bar.
Seluruh fungsi perintah pengoperasian dan pengaturan Internet Explorer berada di masing-masing kategori teks perintah.
Pada menu bar terdapat menu-menu seperti menu File, menu Edit, menu View, menu Favorites, menu Tools, dan menu Help.
a.Menu File
Menu file merupakan fungsi perintah pengendalian aplikasi Internet Explorer.
Pada menu file terdapat beberapa submenu yang memiliki fungsi masing-masing.
1)New digunakan untuk melakukan suatu tindakan baru setelah aplikasi Internet Explorer diaktifkan.
Pada fungsi New terdapat beberapa submenu antara lain.
a)Window= untuk menampilkan jendela Internet Explorer yang baru.
b)Message= untuk membuat atau menyusun pesan e-mail baru.
c)Post= untuk mengirimkan pesan-pesan newsgroup
d)Contact= untuk menampilkan dan membuat data baru pada aplikasi Address Book.
e)Internet Call= untuk mengaktifkan NetMetting atau menampilkan aplikasi telepon internet.
2)Open digunakan untuk membuka dokumen atau folder yang berada di dalam computer ataupun di dalam jaringan internet.
3)Edit digunakan untuk menampilkan file kode HTML halaman web yang sedang diakses.
4)Save digunakan untuk menyimpan perubahan yang telah dilakukan pada halaman web dari Internet Explorer.
5)Save As memiliki fungsi yang hampir sama dengan Save. Namun, penyimpanan halaman web melalui fungsi Save As dapat dilakukan secara lebih bervariasi dengan format file HTML atau TXT.
6)Page Setup digunakan untuk mengubah ukuran kertas, pemberian header dan footer, menentukan orientasi halaman,serta pengaturan margin halaman dari dokumen aktif yang hendak dicetak serta untuk mengatur printer yang dipakai.
7)Print digunakan untuk mencetak dokumen atau halaman web yang aktif ke printer.
8)Print Preview digunakan untuk melihat tampilan hasil cetakan pada layar computer.
9)Send digunakan untuk mengirim link atau mengirim sebuah halaman web yang sedang diakses ke lokasi tertentu sebagai bahan referensi.
10)Import and Export digunakan untuk mengimpor file dan mengekspor file Favorites dan Cookies dari aplikasi web browser di dalam sistem computer atau dari sumber data lainnya.
11)Properties digunakan untuk melihat informasi secara umum mengenai file halaman web yang sedang aktif atau diakses.
12)Work Offline digunakan untuk mengakses informasi dari situs web tanpa melakukan koneksi pada internet.
13)Close digunakan untuk menutup jendela Internet Explorer yang sedang aktif.
b.Menu Edit
Menu edit digunakan untuk mengelola halaman web yang sedang diakses.
Pada menu edit terdapat beberapa submenu yang memiliki fungsi masing-masing.
1)Cut digunakan untuk menghapus data yang telah diseleksi pada halaman web dan memindahkannya ke dalam clipboard.
2)Copy digunakan untuk menyalin bagian dokumen atau data pada halaman web yang telah diseleksi ke dalam clipboard.
3)Paste digunakan untuk menyisipkan data yang tersimpan dalam clipboard ke lokasi yang diinginkan.
4)Select All digunakan untuk memilih atau menandai seluruh isi dokumen atau elemen pada halaman web.
5)Find (on This Page) digunakan untuk mencari kata atau kalimat tertentu yang terdapat pada dokumen atau halaman web yang sedang aktif.
c.Menu View
Pada menu view terdapat beberapa submenu yang memiliki fungsi masing-masing.
1)Toolbars digunakan untuk menampilkan atau menyembunyikan Toolbars pada halaman Internet Explorer yang tampak di layar monitor dengan memilih dan meng-klik perintah Toolbars tersebut.
2)Status Bar digunakan untuk menampilkan atau menyembunyikan elemen Status Bar pada halaman Internet Explorer yang tampak di layar monitor dengan cara memilih dan meng-klik perintah Status Bar tersebut.
3)Explorer Bar digunakan untuk menampilkan atau menyembunyikan elemen Explorer Bar pada halaman Internet Explorer yang tampak di layar monitor dengan cara memilih dan meng-klik perintah Explorer Bar tersebut
4)Go to digunakan untuk menampilkan kembali halaman web yang sebelumnya telah dibuka atau kembali ke awal halaman yang telah diakses sebelumnya.
5)Stop digunakan untuk menghentikan proses pengaksesan sebuah situs web yang belum selesai.
6)Refresh digunakan untuk menampilkan atau mengulang kembali akses pada halaman web yang tidak sempurna atau menyegarkan kembali akses halaman web aktif yang telah dikunjungi dalam waktu cukup lama.
7)Text Size digunakan untuk mengubah ukuran teks atau huruf teks menjadi lebih kecil, sedang dan lebih besar dari dokumen yang sedang diaktifkan.
8)Encoding digunakan untuk menentuksn bahasa yang dipakai pada halaman web yang aktif.
9)Source digunakan untuk menampilkan file halaman web bardasarkan susunan kode HTML.
10)Privancy Report digunakan untuk melihat stateman tentang kebijakan privasi yang disediaka oleh sebuah situs web. Privancy Report berisi informasi tentang halaman web yang sudah dibuka.
11)Full Screen digunakan untuk menampilkan halaman web satu halaman penuh sehingga informasi yang tersaji dapat dibaca dengan leluasa tanpa baris judul (title bar), baris ststus(status bar), dan baris menu(menu bar).
d.Manu Favorite
Manu Favorite digunakan untuk menyimpan dan mengelola situs web yang kita ininkan ke hardisk. Pada menu Favorite terdapat beberapa submenu yang memiliki fungsi masing-masing.
1)Add to Faforite digunakan untuk menyimpan web atau homepage yang diinginkan ke dalam folder favorite untuk diakses kembal lain waktu.
2)Organize Favorite digunakan untuk mengelola halaman web atau homepage yang terdapat dalam folder favorite agar lebih rapid an mdah untuk diakses kebali. Pengelolaan yang dapat dilakukan pada halaman web atau homepage seperti: membuat folder baru, mengklasifikasikan file ke dalam folder, mengganti nama folder atau file, menghapus folder atau file, dan menetakam fungsi offline.
3)Item Lain berisi daftar alamat yang pernah disimpan ke dalam folder favorite dan jumlahnya terganung dari alamat yang pernah kita simpan pada folder tersebut.
e.Menu Tools
Menu Tools digunakan untuk menampilkan fasilitas khusus yang dimiliki oleh aplikasi internet explorer, seperti untuk mengakses outlokk express, melakukan sinkronasi semua isi data yang dapat ditampilkan Secara offline dan meng –update komponen windows dari internet. Pada menu Tools terdapat beberapa submenu yang memiliki fungsi masing-masing.
1)Mail and News digunakan untuk mengelola pengiriman dan panerimaan pesan e-mail dan news group melalui aplikasi outlook express . Pada menu Mail and News terdapat beberapa submenusebagai barikut.
a)Read Mail digunakan untuk membaca pesan e-mail yang diterima melalui program e-mail.
b)News Message digunakan untuk menyusun dan mengirim pesan e-mail baru.
c)Send a Link digunsksn untuk mengirim sebuah link web malalui pesan e-mail.
d)Send Page digunakan untuk mengirim halaman web yang aktif melalui pesan e-mail.
e)Read News digunakan untuk membaca pesan dari server newsgroup.
2)Synchro nize digunakan untuk memperbarui atau meng-update halaman situs web sehingga informasi yang akan diakses Secara offline akan tersaji Secara up to date.
3)Windows Update digunakan untuk meng-update sistem operasi windows beserta aplikasi penunjang lainya dari internet sesuai dengan sistem operasi pengguna.
4)Show Releted Links digunakan untuk melihat daftar link situs web yang memiliki keterkaitan dengan halaman web yang sedang diakses.
5)Internet Option digunakan untuk mengatur aplikasi internet explorer Secara menyeliruh seperti : megatur tampilan awal internet explorer dan cara berkoneksi dengan internet explorer.
f.Menu Help
Menu Help berfungsi membantu kita pada saat menemui kesulitan atau hal-hal yang kurang dipahami dalam menjalankan internet explorer. . Pada menu Help terdapat beberapa submenu yang memiliki fungsi masing-masing.
1)Contents and Index digunakan untuk menampilkan jendela bantuan Internet Explorer.
2)Tip of the Day digunakan untuk membarikan petunjuk ataupun tip yang berkaitan dengan Internet Explorer.
3)For Nescape User digunakan untuk memberikan petukjuk dan tip pada pengguna yang sebelumnya sudah terbiasa melakukan browsing internet manggunakan web browser Nescape Navigator.
4)Online Support digunakan untuk mengirimkan pertanyaan dan masalah mengenai penggunaan aplikasi Internet Explorer secara online kepada tim pengembangan Internet Explorer.
5)Send Feedback digunakan untuk mengirim kritik , pesan, dan saran kepada tim pengembangan aplikasi Internet Explorer secara online.
6)About Internet Explorer digunakan untuk mengetahui versi pembuatan aplikasi Internet Explorer dan beberapa hal yang berkaitan dengan pengembangan aplikasi Internet Explorer.

4.Toolbars
Pada jendela Internet Explorer terdapat Toolbars yang berisi tombol-tombol perintah yang sering digunakan untuk surfing di internet. Fungsi tombol yang ditampilkan pada Toolbars dapat disesuaikan dengan kebutuhan karena tidak semua perintah yang terdapat pada menu mempunyai tombol shortcut di Toolbars.
Menampilkan ikon untuk menjalankan fungsi – fungsi tertentu, 5 ikon yang paling penting :
Back perintah untuk kembali ke halaman situs sebelumnya
Forward perintah untuk kembali ke halaman situs yang anda kunjungi sebelum meng-klik ikon Back
Stop perintah untuk menghentikan proses pemanggilan suatu halaman situs
Refresh perintah untuk mengulang proses pemanggilan situs yang sedang dikunjungi
Home perintah untuk kembali ke halaman awal Internet Explorer

5.Address Bar
Address bar merupakan kolom untuk mengetik alamat internet (URL). Untuk memulai akses ke halaman web harus mengetik alamat halaman tersebut pada kolom yang disediakan. Untuk menjalankan perintah dapat dilakukan dengan menekan tombol atau meng-klik tombol Go di samping Address bar. Di sebelah pojok kanan Address bar Enter terdapat tombol drop-down yang berfungsi untuk menampilkan alamat-alamat web yang kita kunjungi terakhir. Kunci utama pengakses informasi internet terletak pada pengisian alamat internet yang kita ketikkan pada Address bar. Jika yang kita ketikkan pada Address bar tidak tepat maka tampilan informasi tidak dapat disajikan.

6.Status Bar
Status bar terletak di sudut kiri bawah tampialn window Internet Explorer. Status bar berfungsi untuk menampilkan proses yang dilakukan pada saat browsing untuk membuka sebuah halaman web.

7.Logo Animasi
Logo animasi digunakan sebagai indicator proses download halaman web. Logo animasi ini berupa globe dan bendera khas Windows yang terdapat pada bagian sudut toolbars di bawah title bar. Logo berupa globe dan bendera khas Windows akan ditampilkan pada saat Internet Explorer sedang melakukan proses penyajian halaman web. Globe akan dianimasikan dan berhenti setelah proses selesai.

8.Links Bar
Links bar digunakan untuk menyimpan dan menampilkan alamat internet yang sering di kunjungi. Links bar terletak di sebelah kanan tombol Go address.

9.Scrollbar
Scrollbar terletak pada sisi kanan dan bagian bawah dari jendela Internet Explorer. Scrollbar berfungsi untuk menggulung tampilan halaman web agar seluruh informasi dapat dibaca oleh pengguna. Bagian halaman yang tidak terlihat dapat ditampilkan dengan meng-klik atau drag scrollbar, dapat juga dengan menggeser tampilan halaman melalu tombol panah pada keyboard.

10.Security Bar

Security bar adalah ikon atau tombol indicator yang menunjukan tingkat keamanan dari situs web yang diakses. Untuk mengatur dan menetapakn tingkat keamanan computer terhadap virus web dapat dilakukan dari menu Tools, pilih dan klik Internet Options, kemudian pilih tab Security dan klik ikon/tombol yang diinginkan. Tingkat keamanan computer terbagi dalam beberapa kategori yaitu : kategori Internet, Local Internet, Trusted Sites, dan Restricted Sites.

Selasa, 02 November 2010

SEJARAH WWW
WWW atau World Wide Web. Sebuah kata yang sangat tindak asing di telinga kita. Terutama anda yang sering mondar -mandir di dunia maya. Jika ingin masuk ke suatu website pasti anda mengetik awalan tersebut. Misalnya anda ingin membuka akun facebook anda, di kotak alamat anda pasti mengetikkan www.facebook.com. tahukah anda sejak kapan penulisan www mulai dipakai di jagat web?.
Sejarah Web bermula di European Laboratory for Particle Physics (lebih dikenal dengan nama CERN), di kota Geneva dekat perbatasan Perancis dan Swiss. CERN merupakan suatu organisasi yang didirikan oleh 18 negara di Eropa. Dibulan Maret 1989, Tim Berners dan peneliti lainnya dari CERN mengusulkan suatu protokol sistem distribusi informasi di Internet yang memungkinkan para anggotanya yang tersebar di seluruh dunia saling membagi informasi dan bahkan untuk menampilkan informasi tersebut dalam bentuk grafik.
Web Browser pertama dibuat dengan berbasiskan pada teks. Untuk menyatakan suatu link, dibuat sebarisan nomor yang mirip dengan suatu menu. Pemakai mengetikkan suatu nomor untuk melakukan navigasi di dalam Web. Kebanyakan software tersebut dibuat untuk komputer-komputer yang menggunakan Sistem Operasi UNIX, dan belum banyak yang bisa dilakukan oleh pemakai komputer saat itu yang telah menggunakan Windows. Tetapi semua ini berubah setelah munculnya browser Mosaic dari NCSA (National Center for Supercomputing Applications).
Di bulan Mei 1993, Marc Andreesen dan beberapa murid dari NCSA membuat Web browser untuk sistem X-Windows yang berbasiskan grafik dan yang mudah untuk digunakan. Dalam beberapa bulan saja, Mosaic telah menarik perhatian baik dari pemakai lama maupun pemakai baru di Internet. Kemudian NCSA mengembangkan versi-versi Mosaic lainnya untuk komputer berbasis UNIX, NeXT, Windows dan Macintosh.
Di bulan Mei 1993, Marc Andreesen dan beberapa murid dari NCSA membuat Web browser untuk sistem X-Windows yang berbasiskan grafik dan yang mudah untuk digunakan. Dalam beberapa bulan saja, Mosaic telah menarik perhatian baik dari pemakai lama maupun pemakai baru di Internet. Kemudian NCSA mengembangkan versi-versi Mosaic lainnya untuk komputer berbasis UNIX, NeXT, Windows dan Macintosh.
Pada tahun 1994, Marc Andreesen meninggalkan NCSA, dan kemudian bersama Jim Clark, salah satu pendiri dari Silicon Graphics, membuat Netscape versi pertama. Kehadiran Netscape ini menggantikan kepopuleran Mosaic sebagai Web browser dan bahkan sampai saat ini Netscape merupakan browser yang banyak digunakan setelah Internet Explorer dari Microsoft.
Pada tahun yang sama CERN dan MIT mendirikan suatu konsorsium yang dinamakan World WIde Web Consortium (W3C) yang bertugas untuk membangun standar bagi teknologi Web.
Pada awal perkembangannya, sewaktu browser masih berbasiskan teks hanya terdapat sekitar 50 website. Di akhir tahun 1995 jumlah ini telah berkembang mencapai sekitar 300.000 web site. Dan diperkirakan sekarang ini jumalh pemakai Web telah mencapat sekitar 30-an juta pemakai diseluruh dunia.

  • melihat file melalui mozila dengan cara
          ketikkan : file:///c:/ lalu enter


 sampai saat ini bisa dibilang ada 3 generasi blogger indonesia:
  • generasi pertama, 1998-2001, kalo ga salah ngumpul di msn.or.id (udah
     ga ada) lalu juga ada yg buat direktorinya di
     http://www.coolnetters.com/indoblog.html (kayaknya udah ga jalan) tapi
     jumlahnya belum banyak. isi blog kurang lebih masih jurnal pribadi. om
     avianto udah mulai ngeblog dari jaman ini nih, termasuk generasi
     pertama, mkn bisa cerita juga. milisnya dulu di bloggerian. tools:
     livejournal, blogger.com
    
  •  generasi kedua mulai sekitar 2001-2002-an sampai sekarang. ini saya
     pertama kali ikut ngeblog di generasi ini. isi blog masih "katarsis"
     :p, jadi masih lebih bersifat pribadi. di generasi kedua ini
     komunitas2x blogger, seperti blogbugs [indonesia] bbv.or.id [bdg],
     angkringan [jogja], tukanglenong [jkt] bermunculan. jumlah mulai
     banyak, sempet mengadakan gathering2x. blogbugs.com sampai saat ini
     menjadi satu2xnya [yg kayaknya bisa disebut] direktori blogger
     indonesia. tools: blogger.com, MT, pMachine
    
  • generasi ketiga, dari tahun 2004 kesini, overlap dengan generasi kedua
     yang masih eksis [generasi pertama karena satu dan lain sebab
     menghilang, mkn bosen]. ini kalo boleh dibilang adalah generasi yg
     lebih "techie" dan ngumpul di id-gmail karena dipaksa harus punya blog 
    . di generasi ini juga mulai banyak blog2x dengan topik2x
     khusus yang tidak lagi bersifat jurnal pribadi. bisanya blog2x ini
     adalah blog kedua atau ketiga dari blogger yg sebelumnya sudah
     memiliki blog jurnal. tools: wordpress, MT 
     
     


Selasa, 05 Oktober 2010

Sambungan Internet

 Istilah-Istilah
VSAT : very small advanture terminal (satelit bumi)
ADSL : acymetrical digital subcriber line
Tekhnologi banyak digunakan pada sambungan corp user:
ADSL atau speedy
pakai wireless
dengan satelit/ VSAT
ciri khas  sambungan corporate user :
  • banyak komputer tersambung
  • jaringan internet digunakan bnyak komp sekaligus
  • tersambung 24 jam
  • biasanya menggunakan router
kecepatan pengirim data komunikasi (bps : bit per second)
notasi yang sering digunakan 
1000 bit/detikk :1 kilo bps:1kbps
1000000 :1 mega bps:1Mbps
1000000000 :1 giga bps :1Gbps
hubungan bit dan byte
1Byte : 8
1Kbps:8 kbps
1 Mbps : 8 Mbps
notasi Bps,KBps atau mbps untuk melakukan evaluasi proses pengiriman data

PERANGKAT KERAS UNTUK MENGKONEKSIKAN INTERNET
Modem bertujuan untuk membuat sinyal yang dapat dengan mudah dikirimkan di bagian pengirim dan dengan mudah diubah menjadi sinyal digital lagi di bagian penerima .
Jenis modem
1.modem dial-up Prinsip kerja ; komputer dihubungkan dengan dengan modem untuk melakukan panggilan telepon (dial-up) ke penyelenggara koneksi internet.
(melalui PC) kecepatan akses maksimum 56 Kbps
jenis modem dial-up:
a. modem internal : modem yang ada pada cpu yang bentuknya berupa kartu yang ditancapkan pada slot AGP atau slot PCI .Kecepatan rata-rata download 56 Kbps 

b. Modem Eksternal : modem yang berada diluar Cpu
    
2.modem kabel

 kecepatan akses 64,384,512Kbps ,1024 ,1536 tergantung paket layanan yang dipilih
pengguna harus mendaftar penyedia jasa TV kabel dan ISP

3.modem 3G
mengakses internet menggunakan kabel seluler.kecepatan tergantung dengan lokasi tower operator (100-200)

4. modem ADSL
akses internet dengan saluran telepon rumah tanpa mengganngu sambungan telepon rumah
tekhnologi ADSL lebih cepat untuk mengirim data Downstream:proses pengiriman data dari server ke user (8Mbps) daripada upstream : kecepatan pengiriman data dari user ke server(640 Kbps)
fungsi tekhnologi ini untuk memecah sinyal line telepone suara dan data
kecepatan maksimum yang dapat digunakan pada generasi terakhir modem ini adalah 15 Mbps

WAJANBOLIC E-GOEN DAN RT/RW-NET
Gunadi dari Purwakarta menemukan tekhnologi ini .

ROUTER
Fungsi router:
  • mengatur jalur sinyal secara efisien 'mengatur pesan diantara 2 buah protokol
  • mengatur pesan diantara topologi.
  • mengatur topologi antara topologi jaringan bus dan star.
  • mengatur pesan yang yang melewati media transmisi kabel.
ETHRNET CARD
kartu jaringan
tekhnologi yang digunakan ethernet
  • fast ethernet kecepatan  100 Mbps
  • gigabit ethernet kecepatan 1 Gbps
  • Optical Fyber kecepatan 160 Gbps
  • Token Ring kercepatan sampai100 Mbps

Repeater 
menjaga kecepatan akses supaya stabil dan tidak menyebabkan degradasi 

Selasa, 28 September 2010

Perangkat Keras Untuk Mengakses Internet

Modem


berasal dari singkatan MOdulator DEModulator. Modulator merupakan bagian yang mengubah sinyal informasi kedalam sinyal pembawa (Carrier) dan siap untuk dikirimkan, sedangkan Demodulator adalah bagian yang memisahkan sinyal informasi (yang berisi data atau pesan) dari sinyal pembawa (carrier) yang diterima sehingga informasi tersebut dapat diterima dengan baik. Modem merupakan penggabungan kedua-duanya, artinya modem adalah alat komunikasi dua arah. Setiap perangkat komunikasi jarak jauh dua-arah umumnya menggunakan bagian yang disebut “modem”, seperti VSAT, Microwave Radio, dan lain sebagainya, namun umumnya istilah modem lebih dikenal sebagai Perangkat keras yang sering digunakan untuk komunikasi pada komputer.
Data dari komputer yang berbentuk sinyal digital diberikan kepada modem untuk diubah menjadi sinyal analog. Sinyal analog tersebut dapat dikirimkan melalui beberapa media telekomunikasi seperti telepon dan radio.
Setibanya di modem tujuan, sinyal analog tersebut diubah menjadi sinyal digital kembali dan dikirimkan kepada komputer. Terdapat dua jenis modem secara fisiknya, yaitu modem eksternal dan modem internal.
Modem terbagi atas:
1. Modem analog yaitu modem yang mengubah sinyal analog menjadi sinyal digital
perangkat yang digunakan untuk menghubungkan komputer atau router ke saluran telepon, untuk menggunakan layanan ADSL. Seperti jenis modem lainnya,
2. Modem ADSL merupakan transceiver. Disebut juga dengan DSL Transceiver atau ATU-R. Singkata NTBBA (Network Termination Broad Band Adapter, Network Termination Broad Band Acces) juga sering ditemui di beberapa negara.
3. Modem kabel yaitu modem yang menerima data langsung dari penyedia layanan lewat TV Kabel
4. Modem CDMA yaitu modem yang menggunakan telepon selluler
5. Modem 3GP yaitu
6. Modem GSM


Router

adalah sebuah alat jaringan komputer yang mengirimkan paket data melalui sebuah jaringan atau Internet menuju tujuannya, melalui sebuah proses yang dikenal sebagai routing. Proses routing terjadi pada lapisan 3 (Lapisan jaringan seperti Internet Protocol) dari stack protokol tujuh-lapis OSI.
Router berfungsi sebagai penghubung antar dua atau lebih jaringan untuk meneruskan data dari satu jaringan ke jaringan lainnya. Router berbeda dengan switch. Switch merupakan penghubung beberapa alat untuk membentuk suatu Local Area Network (LAN).
Secara umum, router dibagi menjadi dua buah jenis, yakni:
* static router (router statis): adalah sebuah router yang memiliki tabel routing statis yang diset secara manual oleh para administrator jaringan.
*dynamic router (router dinamis): adalah sebuah router yang memiliki dab membuat tabel routing dinamis, dengan mendengarkan lalu lintas jaringan dan juga dengan saling berhubungan dengan router lainnya.

Kartu Jaringan

(Inggris: network interface card disingkat NIC atau juga network card) adalah sebuah kartu yang berfungsi sebagai jembatan dari komputer ke sebuah jaringan komputer. Jenis NIC yang beredar, terbagi menjadi dua jenis, yakni NIC yang bersifat fisik, dan NIC yang bersifat logis. Contoh NIC yang bersifat fisik adalah NIC Ethernet, Token Ring, dan lainnya; sementara NIC yang bersifat logis adalah loopback adapter dan Dial-up Adapter. Disebut juga sebagai Network Adapter. Setiap jenis NIC diberi nomor alamat yang disebut sebagai MAC address, yang dapat bersifat statis atau dapat diubah oleh pengguna.

Webcam

(singkatan dari web camera) adalah sebutan bagi kamera real-time (bermakna keadaan pada saat ini juga) yang gambarnya bisa diakses atau dilihat melalui World Wide Web, program instant messaging, atau aplikasi video call. Istilah “webcam” juga merujuk kepada jenis kamera yang digunakan untuk keperluan ini. Ada berbagai macam merek webcam, diantaranya LogiTech, SunFlowwer, dan sebagainya. Webcam biasanya berresolusi sebesar 352×288 / 640×480 piksel. Namun ada yang kualitasnya hingga 1 Megapiksel. Sekarang hampir semua kamera digital dan HP bisa dijadikan sebagai kamera web (webcam).

Bridge Jaringan

adalah sebuah komponen jaringan yang digunakan untuk memperluas jaringan atau membuat sebuah segmen jaringan. Bridge jaringan beroperasi di dalam lapisan data-link pada model OSI. Bridge juga dapat digunakan untuk menggabungkan dua buah media jaringan yang berbeda, seperti halnya antara media kabel Unshielded Twisted-Pair (UTP) dengan kabel serat optik atau dua buah arsitektur jaringan yang berbeda, seperti halnya antara Token Ring dan Ethernet. Bridge akan membuat sinyal yang ditransmisikan oleh pengirim tapi tidak melakukan konversi terhadap protokol, sehingga agar dua segmen jaringan yang dikoneksikan ke bridge tersebut harus terdapat protokol jaringan yang sama (seperti halnya TCP/IP). Bridge jaringan juga kadang-kadang mendukung protokol Simple Network Management Protocol (SNMP), dan beberapa di antaranya memiliki fitur diagnosis lainnya. Terdapat tiga jenis bridge jaringan yang umum dijumpai:
Bridge Lokal: sebuah bridge yang dapat menghubungkan segmen-segmen jaringan lokal.
Bridge Remote: dapat digunakan untuk membuat sebuah sambungan (link) antara LAN untuk membuat sebuah Wide Area Network.
Bridge Nirkabel: sebuah bridge yang dapat menggabungkan jaringan LAN berkabel dan jaringan LAN nirkabel.

Selasa, 24 Agustus 2010

RANGKUMAN

koordinator alamat IP indonesia thn 1992-2000 Robi Subiyakto dengan alamat IP:44.132 dan alamat domain.nya :ampr.org
tahun 2000 beralih dikelola oleh Ono W Purbo

Jaringan internet pertama di Indonesia di beri nama Paguyuban network

Milist pertama di indonesia yang bersifat keilmuan yang selanjutnya menjadi awal milist para hacker adalah pau-mikro@ee.umanitoba.ca

IIX: Indonesia Internet exchange (jalur penggabungan antar ISP)
domain nama server yang menyediakan internet.

yang bertanggung jawab mengelola top level domain indo rahmat M samit ibrahim UI (93-98)
Budi Raharjo IDNIC 98-2005 ,Depkominfo thn 2005,www.PANDI.org.id 2005-sekarang.
TLD BERSIFAT GLOBAL contohnya :
.com : SITUS KOMERSIAL
.edu : untuk universitas
.net : LAYANAN INTERNET
.int : untuk organisasi internasional
.mil : militer USA
.org : ORGANISASI
.gov : untuk pemerinttah amerika serikat
TAMBAHAN
.ac : universitas
.web : situs pribadi
.go : untuk pemerintahan

TDL negara di dunia
panama : .pa
haiti : .ht
brazil : .br
mesir : .eg
spanyol: .es
vietnam: .vn
nepal : .np
Prancis: .fr
Libia : .ly
iran : .ir

Selasa, 17 Agustus 2010

SEJARAH ITERNET DI INDONESIA


B. SEJARAH INTERNET INDONESIA
Sejarah internet Indonesia bermula pada awal tahun 1990-an. Saat itu, jaringan Internet di
Indonesia lebih dikenal sebagai Paguyuban Network. M. Samik-Ibrahim, Suryono
Adisoemarta, Muhammad Ihsan, Robby Soebiakto, Putu, Firman Siregar, Adi Indrayanto,

Onno W. Purbo adalah sejumlah nama legendaris di awal pembangunan Internet Indonesia
(tahun 1992 hingga 1994). Masing-masing telah menyumbangkan keahlian dan
dedikasinya dalam membangun jaringan komputer dan Internet di Indonesia.
14 SEJARAH INTERNET

Tulisan-tulisan awal mengenai Internet di Indonesia terinspirasi oleh kegiatan amatir radio
pada tahun 1986, khususnya di Amatir Radio Club (ARC) ITB. Bermodal pesawat radio
pemancar Single Side Band (SSB) Amatir Radio Kenwood TS430 milik Harya
Sudirapratama (YC1HCE) dan komputer Apple II milik Onno W. Purbo (YC1DAV),
belasan anak muda ITB seperti Harya Sudirapratama (YC1HCE), J. Tjandra Pramudito
(YB3NR), dan Suryono Adisoemarta (N5SNN) berguru pada para senior amatir radio
seperti Robby Soebiakto (YB1BG), almarhum Achmad Zaini (YB1HR), Yos (YB2SV)
melalui band amatir radio 40 m atau 7 MHz. Mereka mulai mendiskusikan teknik
membangun jaringan komputer dengan radio menggunakan teknologi radio paket.
Robby Soebiakto yang waktu itu bekerja di PT. USI IBM Jakarta merupakan pakar di
antara para amatir radio di Indonesia, khususnya di bidang komunikasi data packet
switching melalui radio yang dikenal sebagai radio paket. Teknologi radio paket TCP/IP
untuk Internet kemudian diadopsi oleh rekan-rekan Robby Soebiakto di BPPT, LAPAN,
UI, dan ITB yang kemudian menjadi tumpuan PaguyubanNet antara tahun 1992-1994.
Pada tahun 1988, melalui surat pribadi, Robby Soebiakto mendorong Onno W. Purbo yang
saat itu berada di Hamilton, Ontario, Kanada untuk mendalami teknik jaringan Internet
berbasis protokol TCP/IP. Robby Soebiakto meyakinkan Onno W. Purbo bahwa masa
depan teknologi jaringan komputer di dunia akan berbasis pada protokol TCP/IP. Hal ini
yang di kemudian hari memicu penulisan buku-buku jaringan komputer Internet berbasis
TCP/IP oleh Onno W. Purbo maupun rekan-rekan penulis lainnya di Indonesia.
Robby Soebiakto juga menjadi koordinator alamat IP pertama dari AMPR-net (Amatir
Packet Radio Network) yang di Internet dikenal dengan domain AMPR.ORG dan IP
44.132. AMPR-net Indonesia kemudian dikoordinir oleh Onno W. Purbo sejak tahun 2000.
Salah satu aktivitas AMPR-net adalah mengkoordinasi aktifitas anggota ORARI melalui
mailing list ORARI, orari-news@yahoogroups.com.
Pada awal perkembangan jaringan paket radio di Indonesia, Robby Soebiakto merupakan
pionir di kalangan pelaku amatir radio Indonesia yang mengaitkan jaringan amatir Bulletin
Board System (BBS). BBS merupakan jaringan surat elektronik (e-mail) yang merelai e-
mail untuk dikirim melalui server/komputer BBS yang mengkaitkan banyak "server" BBS
amatir radio seluruh dunia agar e-mail dapat berjalan dengan lancar.
Komunikasi antara Onno W. Purbo yang waktu itu berada di Kanada dengan rekan-rekan
amatir radio di Indonesia terus berlanjut hingga awal 1990-an. Dengan peralatan PC/XT
dan walkie talkie 2 meteran, komunikasi antara Indonesia-Kanada dilakukan melalui
jaringan amatir radio. Robby Soebiakto berhasil membangun gateway amatir satelit di
rumahnya di kawasan Cinere. Dengan bantuan satelit-satelit OSCAR milik amatir radio,
komunikasi lebih antara Indonesia-Kanada berjalan semakin cepat. Pengetahuan secara
perlahan ditransfer dan berkembang melalui jaringan amatir radio ini.
SEJARAH INTERNET 15

Pada tahun 1992-1993, Muhammad Ihsan, seorang peneliti di LAPAN Ranca Bungur yang
pada tahun 1990-an bersama dengan pimpinannya Ibu Adrianti menjalin kerjasama dengan
DLR (Lembaga Penelitian Antariksa Jerman) mencoba mengembangkan jaringan
komputer menggunakan teknologi radio paket pada band 70 cm dan 2 m. Di kemudian
hari, Muhammad Ihsan menjadi motor penggerak di LAPAN untuk membangun dan
mengoperasikan satelit buatan LAPAN Indonesia yang dikenal sebagai LAPAN TUBSAT
maupun INASAT.
Jaringan LAPAN dikenal sebagai JASIPAKTA dan didukung oleh DLR. Muhammad Ihsan
mengoperasikan relai penghubung antara ITB Bandung dengan gateway Internet yang ada
di BPPT. Di BPPT, Firman Siregar mengoperasikan gateway radio paket yang bekerja pada
band 70 cm. PC 386 sederhana yang menjalankan program NOS di atas sistem operasi
DOS digunakan sebagai gateway packet radio TCP/IP. IPTEKNET masih berada di
tahapan sangat awal perkembangannya.
Tanggal tanggal 7 Juni 1994, Randy Bush dari Portland, Oregon, Amerika Serikat
melakukan ping ke IPTEKNET dan kemudian melaporkan hasilnya kepada rekan-rekannya
di Natonal Science Foundation (NSF) Amerika Serikat. Dalam laporan Randy Bush tertera
waktu yang dibutuhkan untuk ping pertama dari Indonesia ke Amerika Serikat, yaitu
sekitar 750 mili detik melalui jaringan leased line yang berkecepatan 64 Kbps.
Nama lain yang tidak kalah berjasa adalah Pak Putu. Beliau mengembangkan PUSDATA
DEPRIN pada masa kepemimpinan Menteri Perindustrian Tungki Ariwibowo sekaligus
menjalankan BBS pusdata.dprin.go.id. Di masa awal perkembangan BBS, Pak Putu berjasa
mempopulerkan penggunaan e-mail, khususnya di Jakarta. Aktivitas Pak Putu banyak
didukung oleh Menteri Perindustrian Tungki Ariwibowo yang sangat menyukai komputer
dan Internet. Pak Tungki adalah menteri pertama Indonesia yang menjawab e-mail sendiri.
Gambar 1.1 Gateway/Router ITB Pertama (tahun 1993).
Sumber: http://opensource.telkomspeedy.com/wiki
16 SEJARAH INTERNET

Pada akhir tahun 1992, Suryono Adisoemarta kembali ke Indonesia. Kesempatan tersebut
tidak dilewatkan oleh anggota Amatir Radio Club (ARC) ITB seperti Basuki Suhardiman,
Aulia K. Arief, Arman Hazairin yang didukung oleh Adi Indrayanto untuk mencoba
mengembangkan gateway radio paket di ITB. Berawal semangat dan bermodalkan PC 286
bekas, ITB merupakan turut berkiprah di jaringan PaguyubanNet. Institusi lain seperti UI,
BPPT, LAPAN, PUSDATA DEPRIN yang lebih dahulu terhubung ke jaringan Internet
mempunyai fasilitas yang jauh lebih baik daripada ITB. Di ITB, modem radio paket berupa
Terminal Node Controller (TNC) merupakan peralatan pinjaman dari Muhammad Ihsan
dari LAPAN.
Ketika masih menempuh studi di University of Texas di Austin, Texas, Suryono
Adisoemarta menyambungkan TCP/IP Amatir Radio Austin ke gateway Internet untuk
pertama kalinya di gedung Chemical and Petroleum Engineering University of Texas,
Amerika Serikat. Sejak saat itu, komunitas Amatir Radio TCP/IP Austin Texas tersambung
ke jaringan TCP/IP di seluruh dunia. Pengetahuan inilah yang kemudian diterapkan
Suryono Adisoemarta saat mengembangkan radio paket di ITB. Suryono Adisoemarta yang
kemudian hari menyandang nama panggilan YD0NXX menjadi motor penggerak
teknologi satelit Amatir Radio maupun teknologi Amateur Packet Reporting System
(APRS) yang memungkinkan kita untuk melihat posisi-posisi stasiun amatir radio di peta
di Internet yang dapat dilihat di situs http://aprs.fi.
Berawal dari teknologi radio paket kecepatan rendah 1200 bps, ITB kemudian
memperoleh sambungan leased line 14.4 Kbps ke RISTI Telkom sebagai bagian dari
IPTEKNET pada tahun 1995. Akses Internet tetap diberikan secara cuma-cuma kepada
rekan-rekan yang lainnya khususnya di PaguyubanNet.
September 1996 merupakan tahun peralihan bagi ITB, karena keterkaitan ITB dengan
jaringan penelitian Asia Internet Interconnection Initiatives (AI3) sehingga memperoleh
bandwidth 1.5M bps ke Jepang yang terus ditambah dengan sambungan ke TelkomNet &
IIX sebesar 2 Mbps. ITB akhirnya menjadi salah satu bagian terpenting dalam jaringan
pendidikan di Indonesia yang menamakan dirinya AI3 Indonesia yang mengkaitkan lebih
dari 25 lembaga pendidikan di Indonesia di tahun 1997-1998.
Jaringan pendidikan menjadi lebih marak pada saat naskah buku ini di tulis, dengan adanya
JARDIKNAS dan INHEREN yang dioperasikan oleh DIKNAS dan mengkaitkan sekitar
15.000 lebih sekolah Indonesia ke Internet yang akan menjadi media untuk mencerdaskan
bangsa Indonesia agar dapat berkompetisi di era globalisasi mendatang.
C. SEJARAH MAILING LIST INDONESIA
Diskusi dan interaksi antar manusia merupakan kunci keberhasilan Internet. Salah satu
media yang paling sederhana untuk melakukan diskusi adalah e-mail menggunakan jasa
mailing list server yang dapat menampung ribuan orang dalam berdiskusi melalui e-mail
SEJARAH INTERNET 17

sekaligus.
Pada tahun 1987-1988, ketika Internet masih belum berkembang seperti sekarang ini,
sekelompok kecil mahasiswa Indonesia di Berkeley, Amerika Serikat membentuk mailing
list Indonesia yang pertama dengan alamat e-mail indonesians@janus.berkeley.edu.
Persatuan komunitas pelajar dan mahasiswa Indonesia di luar negeri terbentuk dengan
adanya fasilitas diskusi maya ini. Awal diskusi sangat membangun dan berjiwa nasionalis.
Tema-tema yang diangkat lebih banyak mengenai dialog antarumat beragama.
Di samping mailing list bertema keagamaan, juga banyak terbentuk mailing list Indonesia
yang sifatnya keilmuan seperti:
1. pau-mikro@ee.umanitoba.ca – yang di kemudian hari menjadi mailing list awal para
hacker Indonesia.
2. ids@listserv.syr.edu - jaringan kajian pembangunan Indonesia,
Dengan adanya Internet di Indonesia pada tahun 1993-1994 dan kepulangan para
mahasiswa yang belajar di luar negeri ke Indonesia, mailing list Indonesia secara bertahap
terbentuk di Indonesia. Dua (2) buah komputer Pentium II di Institut Teknologi Bandung
(ITB) yang merupakan sumbangan Alumni Institut Teknologi Bandung telah
menyumbangkan banyak jasanya untuk pembentukan awal komunitas maya Indonesia
sehingga jumlahnya mencapai ratusan mailing list. Beberapa mailing list yang bertahan di
ITB sampai hari ini adalah itb@itb.ac.id dan dosen@itb.ac.id.
Sebagian besar mailing list di atas telah menjadi sejarah. Keberadaan dan arsip banyak
mailing list Indonesia di masa lalu dulu dapat dilihat di
http://www.umanitoba.ca/indonesian/milis.html atau http://www.airland.com/id/komputer/
milis.html. Pada hari ini, forum komunitas maya Indonesia lebih banyak bertumpu pada
fasilitas gratis yang di berikan oleh yahoogroups.com yang dapat diakses di
http://groups.yahoo.com dan Google pada mesin http://groups.google.com. Di Indonesia
jasa diskusi mailing list gratis dilakukan oleh mesin http://groups.or.id yang diletakan di
Internet Service Provider CBN.
D. SEJARAH INTERNET SERVICE PROVIDER INDONESIA
ISP pertama di Indonesia adalah IPTEKNET (http://www.iptek.net.id/) yang beroperasi
penuh menjelang awal 1994. Pada tahun yang sama P.T. IndoInternet
(http://www.indo.net.id/) atau IndoNet yang dipimpin secara part-time oleh Sanjaya mulai
beroperasi. IndoNet merupakan ISP komersial pertama Indonesia yang pada awalnya
memanfaatkan lisensi dari P.T. Lintas Arta.
Sambungan awal ke Internet oleh IndoNet dilakukan menggunakan metode dial-up.
IndoNet berlokasi di di daerah Rawamangun, di kompleks dosen UI. ISP yang tidak lama
18 SEJARAH INTERNET

menyusul IndoNET adalah RadNet (http://www.rad.net.id/).
Gambar 1.2 Sambungan Internet di Indonesia pada tahun 1994. Sumber:
http://opensource.telkomspeedy.com/wiki
Pada Gambar 1.2 diperlihatkan sambungan jaringan Internet di Indonesia pada bulan
November 1994. Sebagian besar sambungan masih menggunakan teknologi radio paket
pada kecepatan 1,2 Kbps (1200 bps). Banyak sambungan, terutama yang berlokasi di
Bandung, tersambung menggunakan walkie talkie pada band 2 meter atau frekuensi sekitar
144-148MHz milik Amatir Radio .